MATACYBER.COM | MUARA ENIM – Pemerintah Desa Talang Taling berhasil merealisasikan pembangunan jalan lingkungan di Dusun II, RT IV dengan menggunakan anggaran Dana Desa Tahun Anggaran 2024. Pembangunan ini disambut dengan penuh apresiasi oleh masyarakat Desa Talang Taling, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muara Enim, Kamis, 26 September 2024.
Salah satu warga setempat, M. Zainudin, menyampaikan rasa syukur dan terima kasihnya kepada pemerintah desa.
"Alhamdulillah, kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah Desa Talang Taling yang selalu merealisasikan berbagai pembangunan, salah satunya pembangunan jalan lingkungan ini, yang sangat bermanfaat bagi kami sebagai masyarakat," ujar Zainudin kepada media.
Pembangunan jalan lingkungan ini memang telah lama diharapkan oleh masyarakat, karena tidak hanya mempermudah akses, tetapi juga melibatkan warga sekitar dalam pengerjaannya, sehingga berkontribusi pada peningkatan penghasilan masyarakat.
Kepala Desa Talang Taling, Sukarni, saat ditemui di kantornya, menyampaikan rasa syukur atas terselesaikannya proyek tersebut.
"Alhamdulillah, melalui program Dana Desa Tahun Anggaran 2024 ini, sesuai dengan usulan dari masyarakat, kami berhasil merealisasikan pembangunan jalan lingkungan guna memperlancar akses, meningkatkan perekonomian, dan memperindah desa," ungkapnya.
Sukarni juga mengajak masyarakat untuk menjaga dan merawat hasil pembangunan di desa. Ia menambahkan bahwa bagi wilayah yang belum tersentuh pembangunan, diharapkan masyarakat bersabar, karena pemanfaatan Dana Desa sudah dipersentasekan sesuai kebutuhan, sehingga pelaksanaannya bertahap.
Liputan: Edo Wilantara