MATACYBER.COM | Cilegon, - Sebanyak 10 pemuda yang berasal dari lingkungan Sukmajaya, mengikuti pelatihan las, yang merupakan program peningkatan sumber daya manusia (SDM) Kelurahan
Pelatihan tersebut, dilaksanakan oleh 2 kelurahan, yaitu Kelurahan Sukmajaya dan Kelurahan Gedung Dalem, Kecamatan Jombang
Peserta, mendapatkan pelatihan dari instruktur dari dinas tenaga kerja kota cilegon, selama 15 hari, sejak tanggal 13 Mei hingga 5 Juni 2024
Setelah ditutup pelatihan tersebut pada tanggal 5 Juni 2024, Ditemui diruang kerjanya, Lurah Sukmajaya, Irfan Sonhaji, menginginkan pemuda yang telah mengikuti pelatihan las, menjadi Wiraswasta di lingkungan Sukmajaya
"Setelah mendapatkan pelatihan, dan uji kompetensi, saya berharap, peserta dapat menjadi Wiraswasta, sehingga dapat mengurangi dampak pengangguran," kata Irfan, Jumat (07/06/2024).
Mengenai permodalan, Irfan mengaku, pihaknya akan bekerjasama dengan OPD terkait permodalan wiraswasta
"Untuk permodalan kita akan ajukan dulu, karena kelurahan tidak memiliki program permodalan, hanya sampe pelatihan," akunya
Lebih lanjut, Irfan berencana akan terus melaksanakan program pelatihan las pada tahun 2025 mendatang.
"Untuk tahun 2025, program pengembangan SDM, salah satunya masih pelatihan las, karena masih banyak pemuda, yang memerlukan pelatihan keahlian tersebut," jelasnya.