Notification

×

Kode Iklan Disini

Kode Iklan Disini

H Abah Salim Sambut Baik dan Memerankan Sebagai Ayah Saraswati di Film Saketi Dan Embun Pagi

Senin, 11 Maret 2024 | 10.24 WIB Last Updated 2024-03-11T08:23:16Z

MATACYBER.COM | Cilegon, - Wakil Ketua Kadin Kota Cilegon, H. Abah Salim menyambut baik dengan adanya pembuatan film Saketi dan Embun Pagi. Dimana dalam film Saketi dan Embun Pagi mengangkat atau mengenalkan Budaya Banten khususnya Kota Cilegon kepada dunia internasional nantinya.

"Dengan dibuatnya film Saketi dan Embun Pagi ini yakni mengangkat budaya Banten, saya dari Wakil Ketua Kadin Kota Cilegon sangat menyambut baik film Saketi dan Embun Pagi ini," Kata Abah Salim Wakil Ketua Kadin Kota Cilegon, Minggu (10/03/2024). 

Melalui film Saketi dan Embun Pagi ini, Abah Salim berharap, budaya-budaya Banten khususnya kota cilegon bisa di ingat kembali oleh anak-anak jaman sekarang.

"Mudah-mudahan dengan adanya film Saketi dan Embun Pagi mengingatkan pada anak-anak kita bahwa budaya-budaya di cilegon ini masih harus lestari kan, maka dibuatnya film ini supaya anak-anak kita nanti mengetahui kalau zaman dahulu ada budaya yang sangat luar biasa," Ujarnya. 

"Hasil Film ini nanti akan di bawa ke Berlin Jerman, akan di tayangkan di Jerman di berlin, tentunya ini sangat luar biasa," Sambung Abah Salim. 

Diungkapkan Abah Salim, dalam film Saketi dan Embun Pagi ini dirinya berperan sebagai Pak Ratma ayah dari Saraswati. 

"Dalam film ini, keluarga Saraswati menjadi pengusaha sukses yang di jodohkan dengan Sandro seorang anak dari tokoh jawara, lalu mereka berdua di nikahi dengan adat jaman dulu yaitu di iringi dibawakan seserahan, Jawadah (Juadah), budaya-budaya pencak silat dan lainnya," Katanya. (Hendra/Red) 

Tidak ada komentar:

               
         
close