MATACYBER.COM | Cilegon, - Hari terakhir masa kampanye, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Cilegon menggelar aksi flashmob di Tugu Baja Landmark Kota Cilegon pada Sabtu (10/2/2024) sore.
Ketua DPD PKS Kota Cilegon, Amal Irfanuddin mengatakan, kegiatan flashmob hari ini merupakan yang ketiga kalinya digelar, dengan harapan agar masyarakat Kota Cilegon bisa lebih mencintai PKS, dan mengajak warga Cilegon agar datang ke TPS pada tanggal 14 Februari 2024.
"PKS ingin menyadarkan masyarakat agar 100 persen aktif, hadir ke TPS menyuarakan suaranya untuk memilih wakil rakyat yang baik, amanah dan jangan lupa pilih presiden amin," katanya.
Diungkapkan Amal, dalam kegiatan flashmob tersebut dihadiri oleh sejumlah kader PKS, partisipan, caleg hingga para tim sukses se-Kota Cilegon.
Ia juga optimis pasangan calon Presiden Amin menang di kota Cilegon dan PKS Kota Cilegon mendapat target lebih dari 12 kursi.
"InsyaAllah kita bertekad amin menang di Cilegon, dan target kita mudah-mudahan Allah menghendaki bisa satu perahu, target kita 12 kursi, mudah-mudahan Allah berikan kursi lebih dari itu," tandasnya.
Sementara itu, Hasan Ashari selaku Korcam Pulomerak menyampaikan kegiatan kampanye flashmob bertujuan untuk memperkenalkan partai PKS dan calon pasangan Presiden Amin.
"Jadi di flashmob ini kita sampaikan program-program pak Anis kepada masyarakat disini," ungkapnya.
"Kami berharap mudah-mudahan masyarakat Cilegon tau semua program-program PKs dan Program-program Anis Baswedan," pungkasnya. (Hendra/Red)