• Jelajahi

    Copyright © Matacyber.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan


    Danrem/MY Tawarkan Gagasan Untuk Selesaikan Masalah Yang Mungkin Dihadapi Dalam Pemilu 2024 di Banten

    Redaksi_Matacyber.com
    Senin, 22 Januari 2024, 20:01 WIB
    masukkan script iklan disini


    MATACYBER.COM | Cilegon, - Indonesia akan menggelar pesta demokrasi atau Pemilihan Umum (Pemilu) pada 14 Februari 2024 mendatang. Seluruh komponen bangsa turut serta bahu membahu agar pelaksanaan Pemilu 2024 tersebut berjalan dengan sukses.

    Tidak terkecuali dengan Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang merupakan komponen utama pertahanan negara. Jajaran TNI tampak siap memastikan agar agenda politik nasional ini dapat berjalan dengan aman dan damai.

    Hal itu tentunya sesuai amanat Undang-undang Nomor 34 tahun 2004 dan tercermin melalui berbagai program yang dilaksanakan.

    Di wilayah Banten misalnya, Danrem 064/MY, Brigjen TNI Fierman Sjafirial Agustus secara langsung mendatangi Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten pada Senin, 22 Januari 2024.

    Kedatangan orang nomor satu di jajaran Korem 064/MY tersebut disambut oleh Ketua KPU Banten, Mohamad Ihsan beserta Sekretaris KPU Kota Serang dan jajarannya.

    Adapun kedatangan Brigjen TNI Fierman adalah untuk mengetahui lebih jauh mengenai distribusi logistik dalam Pemilu 2024 di wilayah Provinsi Banten.

    "Dalam rangka distribusi logistik menjelang Pemilu, saya ingin tahu persiapan dari KPU Banten sudah sejauh mana. Dan seperti apa perencanaan yang dilakukan untuk menghadapi berbagai permasalahan yang mungkin terjadi," katanya.

    Dikatakan Brigjen TNI Fierman, berbagai permasalahan yang mungkin akan dihadapi pada penyelenggaraan Pemilu diantaranya yakni ancaman banjir, ancaman hujan deras hingga ratusan titik blank spot. 

    "Dari diskusi saya dengan Ketua KPU Provinsi Banten, sebenarnya sudah disimulasikan sebanyak dua kali terkait ancaman-ancaman itu. Akan tetapi hingga kini belum terpikirkan," ungkapnya.

    "Sebagai contoh, misalnya ada TPS di atas gunung, memerlukan bantuan mobilisasi logistik menggunakan kuda, karena kalau dengan manusia kesulitan sehingga terlambat, nah ini kan harus dipikirkan," sambung Danrem 064/MY.

    Karena hal itulah, lanjut Brigjen TNI Fierman, kehadiran dirinya sebenarnya untuk menawarkan bagaimana membuat rencana agar bisa meminimalisir ancaman itu terjadi. 

    "Kami sampaikan kepada KPU Provinsi Banten kira-kira kesulitannya di mana? Nah mereka saat ini sedang menginvestigasi lebih lanjut, mudah-mudahan bisa segera diidentifikasi supaya langkahnya detail apa saja dan komprehensif penyelesaian masalahnya," jelasnya.

    Sementara itu, Mohamad Ihsan mengungkapkan kedatangan Danrem 064/MY merupakan sebuah kebahagiaan untuk KPU Provinsi Banten.

    "Kami menyambut baik atas kedatangan Danrem. Kita merasa punya tambahan energi, sehingga tambah semangat dalam menjalankan tugas ini," ujarnya.

    "Dan pada prinsipnya memang kami memohon bantuan khususnya dalam proses distribusi dan pengamanan Pemilu ini kepada Bapak Danrem dan jajarannya," pungkas Ihsan.

    Diketahui, dalam kunjungan tersebut, Brigjen TNI Fierman didampingi oleh Kasi Intel Kasrem 064/MY, Kolonel Inf Adi Sabarudin. (Hendra/Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini